Amalan Ringan yang Sering Terlupakan

Monday, March 01, 2021




Setahun lebih berjualan buku, sepertinya buku "Amalan Ringan Paling Menakjubkan" yang paling laris terjual. Kepergian Syekh Ali Jaber (rahimahullah) membuat buku tersebut kembali dicetak ulang dan telah dipesan oleh banyak orang. Mungkin banyak orang memesannya karena penasaran seperti apa isinya, sekaligus untuk mengenang Beliau. Selain menjualkannya, aku pun ikut membeli buku tersebut.


Ketika membaca tulisan pertama di buku tersebut, aku merasa tertegun. Sebab, di tulisan tersebut Beliau memberikan dua amalan yang bisa kita lakukan ketika sedang ada masalah. Amalan pertama yaitu salat dua rakaat sebelum tidur lalu setelahnya membaca "hasbiyallahu wa nimal wakiil" (cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan Allah adalah sebaik-baik pelindung) sembari membayangkan apa yang kita hajatkan. Lalu amalan kedua yaitu membaca istighfar dalam setiap keadaan.


Selain itu, di tulisan lainnya, Beliau juga mengingatkan kepada pembaca tentang amalan yang sebenarnya ringan dan mudah untuk dilakukan, tetapi sering terlupakan. Seperti sedekah subuh yang didoakan malaikat, wudhu sebelum tidur yang dapat menjaga kita, serta membaca surat Al-Mulk yang menjadi penghalang siksa kubur. Meski amalan-amalan tersebut ringan, tetapi ternyata begitu menakjubkan. Sayangnya, kita sering melupakannya. Seperti yang Beliau sampaikan di halaman awal sebelum memasuki tulisan.


"Kita tidak tahu amal shaleh mana yang menjaminkan husnul khatimah dan masuk surga. Bisa amal shaleh yang sederhana, yang remeh, yang kecil, tapi ternyata melalui amal itu, kita bisa terjamin masuk surga dan terjamin husnul khatimah."-Syekh Ali Jaber (rahimahullah)


Semoga buku "Amalan Ringan Paling Menakjubkan" tersebut dapat menjadi amal jariyah untuk Beliau.

No comments:

Powered by Blogger.